Tugas Mandiri : Faktor eksternal dan Internal

Judul :
Faktor-faktor Eksternal dan Internal yang mempengaruhi Pertumbuhan Tanaman

Pendahuluan :
Pertumbuhan dan perkembangan pada tanaman sangat dipengaruhi oleh keberadaan faktor-faktor baik faktor internal yang berasal / berada di dalam tubuh tanaman seperti gen dan hormon/zat tumbuh/Fitohormon , maupun faktor eksternal yang berasal dari luar tubuh tanaman seperti suhu, cahaya, kelembaban, iklim dan cuaca, derajat keasaman/pH, nutrisi maupun organisme yang berupa parasit maupun hama.
Kegiatan berikut akan melatih anda untuk mampu menjelaskan pengaruh berbagai faktor internal dan eksternal terhadap pertumbuhan dan perkembangan tanaman.

Kegiatan :
Kerjakan Soal-soal berikut ini pada lembaran kertas bergaris !
Gunakan sumber daya yang ada untuk menyelesaikan soal-soal berikut !
1. Perhatikan tabel data Pengukuran tinggi batang pada  pertumbuhan tanaman kacang hijau berikut ini.
Umur (hari)
Tinggi (cm)
2
1,2
4
3,0
6
5,5
8
8,7
10
9,4
Buatlah grafik garis yang sesuai dengan data tersebut !

2. ''Semakin banyak pupuk NPK yang diberikan, semakin cepat pertumbuhan padi''. Dari pernyataan
tersebut .
a) bagaimana Rumusan masalahnya  
b) apa Hipotesisnya
c) apa variabel bebas dan variabel terikatnya ?

3. Guru Anda memberi tugas untuk melakukan percobaan biji kacang merah. 
Pot A diberi media humus dan pot B diberi media tanah.
a)  Bagaimana rumusan masalahnya ?
b)  Apa hipotesisnya
c)   Apa variabel bebas dan variabel terikatnya ?

4. Anda telah mengetahui bahwa pertumbuhan dan perkembangan pada tumbuhan dipengaruhi oleh hormon, yaitu auksin, sitokinin, giberelin, asam absisat, dan etilen.
Ternyata, beberapa hormon tersebut pengaruhnya saling berkaitan. 
Lengkapilah diagram berikut dengan jenis-jenis hormon yang sesuai.

5.Perhatikan data hasil pengukuran panjang tanaman kacang hijau pada dua perlakuan selama 10 hari berikut !
Perlakuan
Pertambahan panjang batang (cm) hari ke….
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
Pot A
-
0,4
1,8
2,6
3,1
4,9
5,9
6,5
7,2
7,7
Pot B
0,2
0,5
2,4
3,1
4,2
6,1
8,2
8,9
10,3
11,5
Keterangan :
Pot A : tanah humus , suhu 25oC dan diletakkan di tempat terang
Pot B : tanah humus, suhu 24oC dan diletakkan di tempat gelap
Berdasarkan data tersebut :
a.       Apa rumusan masalahnya ?
b.      Apa variable bebas dan variable terikatnya ?
c.       Apa kesimpulan yang tepat ?


Selamat berjuang !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar